Skyrim Introduction for Beginners II
- Basic Knowledge -
1st Person & 3rd Person Camera
Mungkin para player sudah sering sekali mendengar istilah 1st Person dan 3rd Person dalam dunia gaming. Sekilas info bagi player yang belum mengenal apa itu istilah 1st Person dan 3rd Person Camera, mari belajar membedakan kedua Camera tersebut.
1st Person Camera adalah salah satu sudut yang terdapat dalam game bergenre Hack'n Slash ataupun Shoot'n Aim. Dimana player dapat merasakan permainan dengan menggunakan sudut pandang character yang player mainkan. Melihat tangan, pergerakan serta metode bergerak seolah player menjadi karakter yang dimainkan. Contoh game 1st person : Counter Strike, Far Cry, dan beberapa game FPS ( First Person Shooter ) lainnya.
3rd Person Camera adalah sudut pandang player sebagai orang ketiga dalam memainkan sebuah game. Dimana player dapat menggerakan character yang dimainkan dengan sudut pandang seorang penonton. Player dapat melihat character yang di kendalikan dari belakang karakter itu sendiri.
Contoh game 3rd Person : Microvolt, Dragon Nest.
Leveling System
Skyrim sebagai salah satu game Hack'n Slash RPG memiliki sistem leveling yang terbilang cukup unik karena tidak banyak game yang menggunakan sistem leveling ini. Dalam Skyrim, player selaku sang Dragonborn, diberikan banyak skill untuk dikembangkan sesuai playstyle masing-masing. Player memiliki Main Level yang berperan sebagai level utama Dragonborn. Juga Perk Level sebagai sub-skill dalam setiap kategori playstyle yang dimainkan. Perk Level adalah sebuah level dari salah satu skill yang dapat ditingkatkan melalui berbagai macam cara, seperti berlatih sendiri, belajar dengan trainer, membaca sebuah buku, ataupun melalui reward setelah player menyelesaikan quest dari salah satu quest giver. Saat Perk Level meningkat, Main Level juga akan meningkat. Perk Level dibutuhkan sebagai salah satu syarat agar Dragonborn dapat meningkatkan skill dikategori perk tersebut. Syarat lain untuk meningkatkan skill dalam salah satu perk adalah Perk Points, yang akan didapatkan saat Main Level meningkat setiap satu level.
Perk / Skill
Perk atau Skill adalah salah satu kategori bagi player dalam membangun karakter sesuai dengan keinginan player. Setiap Perk memiliki level masing-masing, yang akan meningkat dengan cara yang disebutkan diatas. Masing-masing Perk memiliki skill tree dimana setiap skill dalam satu skill tree memiliki syarat atau minimum level untuk diambil. Semakin player mengembangkan satu skill tree, player akan mendapatkan skill yang semakin hebat. Selain butuh Perk Level untuk mempelajari sebuah skill, Dragonborn juga membutuhkan Perk Point untuk mempelajari salah satu skill di salah satu perk. Dimana perk point ini akan diperoleh saat Main Level meningkat.
Main Attributes
Tidak hanya satu Perk Point yang didapatkan saat Main Level meningkat, Skyrim juga menambahkan sebuah fitur Main Attributes dalam game ini. Main Attributes adalah Status Build bagi sang Dragonborn yang dapat di alokasi kan sendiri oleh player. Terbagi menjadi 3 Kategori, yaitu Health, Magicka, dan Stamina. Health meningkatkan total hitpoints dan defense rating, berguna bagi player yang gemar untuk berperang sebagai petarung jarak dekat dengan tingkat defense yang tinggi. Magicka adalah attribute bagi kalian para mage yang ahli bertarung dengan sihir, entah magic jarak dekat ataupun jarak jauh, magicka berperan untuk meningkatkan keseluruhan magic point serta regenerasi magic player. Sedangkan Stamina memiliki berbagai manfaat, seperti meningkatkan carry weight point, sprint point, dan power attack rate.
Inventory Carrying System
Sesuai dengan genre RPG, player juga dapat mengantongi banyak item dalam inventory. Seperti saat menyelesaikan quest dalam satu dungeon, treasure chest, quest item, dll. Namun yang menarik dalam sistem inventory yang di rancang oleh Skyrim adalah Carry Weight Point. Ya, player memiliki carry weight point sebagai total berat yang membatasi jumlah item yang dapat dibawa. Setiap item memiliki Weight Point masing-masing. Weight Point adalah berat masing-masing item. Setiap item memiliki Weight Point yang berbeda-beda. Selain Weight Point, setiap item juga memiliki Value Point. Value point adalah nilai jual setiap barang pada merchant dalam skyrim. Perlu diingat bahwa Value point bukanlah nilai jual yang tepat saat player menjual item pada merchant. Value point adalah titik harga pasar. Setelah mengenal Weight Point dan Value Point, player tentunya dapat memilah item yang patut dibawa untuk di jual dan mana yang tidak.
Inventory Category
Saat player membuka inventory, kalian akan menjumpai beberapa klasifikasi item menurut kategori nya. All : menampilkan seluruh item dalam inventory sesuai alfabet tanpa terkecuali. Weapon : menampilkan item dalam kategori senjata. Apparel : menampilkan armor, clothing dan shield. Food : menampilkan bahan makanan serta makanan yang telah masak. Ingredient : menampilkan seluruh item untuk alchemy. Books : menampilkan buku yang ada dalam inventory player maupun semua jenis surat, Scrolls dan resep alchemy. Keys : menampilkan semua kunci yang ada dalam inventory player. Misc : menampilkan ekstra item dalam inventory.
Map System
Player dapat membuka map dalam perjalanan. Map sangat berguna agar sang Dragonborn tidak tersesat dalam Skyrim. Kategori dalam Map pun beragam, seperti Hold, Village, Hamlet, Ritual Stone, Shipwreck, Caves, Tombs, Mines, Watchtower, Fort, Dragon Sanctuary, House, Hut, serta posisi player. Saat player membuka map, player dapat memberi mark atau tanda di satu titik secara acak di tempat sebagai penunjuk arah perjalanan. Player juga dapat menggunakan sistem Fast Travel dimana player dapat berpindah dari satu tempat ke tempat lain. Perlu diingat sebelum melakukan Fast Travel, player diharuskan terlebih dahulu menjelajahi dan tiba di tempat itu. Fast travel tidak dapat dilakukan dalam beberapa kondisi seperti : Tempat belum pernah dijelajahi, dalam pertempuran atau kondisi ter detect oleh musuh, dan jika player dalam sebuah area dimana player tidak di berada di luar bangunan. Selain Worldmap, player juga diberikan Area Map, seperti didalam bangunan atau dungeon. Area Map atau Local Map sangat berguna bagi player yang sulit menghafal jalan didalam sebuah area.
Quest
Quest dalam Skyrim terbagi menjadi dua kategori, yaitu Main Quest dan Side Quest. Main Quest adalah quest yang sesuai dengan Storyline kalian sebagai Dragonborn. Side Quest adalah quest yang sama sekali tidak berhubungan dengan Main Story. Side Quest terdapat diseluruh penjuru Skyrim, berbincang-bincang dengan setiap orang memungkinkan kalian untuk menolong mereka yang sedang dalam kesulitan. Reward Side Quest juga sangat beragam, misalnya Gold, Items, atau Perk Level.
Spells and Scrolls
Bagi kalian para Mage, Skyrim menyediakan cara unik untuk mempelajari magic. Magic tidak didapatkan secara langsung. Player diharuskan membaca sebuah spell tome untuk mempelajari sebuah magic. Spell tome dalam inventory di kategori kan dalam Books dan akan hilang ketika player menggunakan dan mempelajari Spell Tome. Sedangkan Scroll adalah salah one-used spell, player tidak dapat mempelajari spell melalui Scroll, namun player dapat menggunakan Scroll untuk melakukan spell sebanyak satu kali untuk setiap Scroll yang digunakan. Setelah digunakan sekali, Scroll akan habis.
Alchemy
Fitur meramu potion dan poison juga terdapat dalam Skyrim, dengan mengumpulkan berbagai bahan untuk membuat potion atau poison di seluruh Skyrim. Bahan Alchemy di kategori kan dalam Ingredient. Untuk mengetahui resep Alchemy, player dapat mengkonsumsi setiap item dalam kategori Ingredient, membeli resep dari toko Alchemist, mendapatkan resep dari berbagai tempat di Skyrim, ataupun ber eksperiment secara random. Saat mengkonsumsi salah satu Ingredient, player akan mendapatkan informasi tentang kegunaan dan manfaat Ingredient tersebut. Seiring dengan Alchemy Perk yang ditingkatkan, player dapat meng eksplorasi ke empat manfaat dari setiap Ingredient. Untuk melakukan Alchemy, player membutuhkan Ingredient dan Alchemy Table.
Enchanting
Memasukan beberapa element dan unsur pendukung adalah manfaat dari fitur Enchanting. Dalam Enchanting, Dragonborn membutuhkan Enchanting Table, Soul Gems, dan Item untuk melakukan Enchant. Enchanting Table dapat ditemui diberbagai tempat di Skyrim. Soul Gem adalah sebuah Gem khusus untuk menangkap Soul dari target yang telah dibunuh. Soul Gems terbagi menjadi 2 kategori dan 7 jenis Soul Gems, Yaitu Empty Soul Gems dan Filled Soul Gems. Soul Gems yang dapat digunakan untuk Enchanting adalah Soul Gems dalam kategori Filled Soul Gems. Empty Soul Gems adalah Soul Gems yang kosong dan dapat di isi oleh Soul. Setelah Dragonborn membunuh lawan dalam kondisi tertentu, Soul Gems akan terisi dan berubah menjadi Filled Soul Gems. Beberapa cara untuk mengisi Empty Soul Gem adalah pertama dengan menggunakan senjata yang memiliki efek Enchant Soul Snares, yaitu setelah membunuh lawan maka secara otomatis Soul target akan masuk kedalam Empty Soul Gem. Senjata dengan element Soul Snares dapat dijumpai ketika player melakukan Looting, didalam Treasure Chests, ataupun membelinya pada Blacksmith dan Wizard. Cara yang kedua adalah degan menggunakan Spell Soul Trap, pertama Cast Soul Trap pada target, setelah itu bunuh lah target dan Soul akan terhisap masuk kedalam Soul Gem. Cara yang terakhir adalah bagi kalian para Conjurer Mage, kalian dapat melakukan Summon dan mengambil salah satu skill dalam Conjurer Perk guna ketika Summon kalian membunuh target yang diserang, maka Soul akan mengisi Empty Soul Gems. Selain menangkap sendiri Soul untuk mengubah Empty Soul Gems menjadi Filled Soul Gems, kalian juga dapat membeli Filled Soul Gems di beberapa jenis Merchant di Skyrim, misalnya General Goods dan Wizards. Hal yang perlu disadari dalam menangkap Soul adalah Jenis Soul serta Soul Gems yang berbeda. Jenis Soul Gems diantara nya Petty, Lesser, Common, Greater, Grand, Black, dan Azure Star. Perbedaan pada masing-masing Soul Gems ini akan dijelaskan di kategori
Enchanting Section
Smithing
Dalam game ber genre RPG, player dapat menggunakan dan meng equip weapon dan armor untuk meningkatkan defense rating guna memperkuat pertahanan akan serangan musuh. Skyrim memperkenalkan salah satu fitur yang sudah tidak terlalu asing lagi di telinga para gamer. Smithing adalah fitur sekaligus skill perk bagi Dragonborn untuk membuat perlengkapan sendiri. Membuat senjata ataupun armor dengan kategori yang berbeda sesuai tingkat rating masing-masing perlengkapan. Untuk melakukan Smithing, diperlukan beberapa unsur yaitu Ore, Leather, Leather Strips ataupun Dragonscale dan Dragonbone. Ore tidak dapat langsung digunakan untuk menempa, namun player membutuhkan Smelter untuk mengubah Ore menjadi Ingot. Khusus untuk Dragon Armor, player diharuskan untuk mengumpulkan Dragonbone dan Dragonscale untuk membuat Armor dalam kategori Dragonic. Setelah Ore diubah menjadi Ingot, player juga membutuhkan Leather / Leather Strips. Leather dapat ditemukan saat Dragonborn membunuh berbagai hewan liar di penjuru Skyrim. Leather Strips didapatkan ketika player mengaktifkan Tanning Rack. Ranning Rack berguna untuk mengubah satu Leather menjadi empat Leather Strips. Jika player sudah mendapatkan beberapa item yang dibutuhkan untuk menempa, kalian akan membutuhkan Blacksmith Forge. Blacksmith Forge digunakan untuk menempa senjata atau armor baru yang dapat dijumpai di berbagai tempat di Skyrim. Selain menempa senjata atau armor baru, player juga diberikan kesempatan untuk meng upgrade nya. Untuk weapon, player membutuhkan Grindstone dan ingot pendukung. Sedangkan untuk armor, player membutuhkan Workbench juga ingot atau leather strips sebagai unsur wajib. Blacksmith Forge, Smelter, Workbench, Grindstone biasa dijumpai dalam satu tempat berdampingan.
Home
Ya, sebagai pahlawan dalam Skyrim, Dragonborn juga diberi kebebasan untuk membeli sebuah rumah diberbagai kota di Skyrim. Rumah ini dapat dibeli melalui Housecarl atau Steward di tempat tinggal para Jarl. Setelah membeli rumah, player juga dapat men dekorasi rumah sang Dragonborn. Kalian dapat mendekorasi abandoned house menjadi dream house, juga menambahkan beberapa element yang dibutuhkan seperti Alchemy Table, juga Enchanting Table. Perlu diingat bahwa tidak setiap Home yang telah dibeli di masing-masing kota memiliki dekorasi penambah seperti Alchemy atau Enchanting Table.
Mining
Selain membeli Weapon, Armor, maupun beberapa item untuk menempa, Dragonborn dapat menambang sendiri ore untuk menempa senjata. Berbagai Ore Veins penghasil Ore dapat dijumpai di tambang dan dimanapun di Skyrim. Player dapat menambang sebanyak 3 Ore untuk setiap Ore Veins. Selain Ore, player juga memiliki kemungkinan mendapatkan Jewelry saat menambang.
Gathering
Gathering adalah proses untuk mengumpulkan berbagai Ingredients di seluruh penjuru Skyrim guna melakukan Alchemy.
Pickpocketing
Pernah membayangkan pahlawan yang dipercaya sebagai penyelamat Skyrim adalah pencopet ? Pickpocket adalah fitur dimana player dapat mencuri item para NPC. Untuk melakukan Pickpocket, player harus dalam kondisi Sneak ( Ctrl ) dan berbicara pada NPC dalam posisi Sneak. Melihat apa yang dimiliki target pencopetan tidak akan memberi Bounty pada Dragonborn, tapi jika kalian mengambil item tersebut dan ketahuan oleh orang lain maupun sang target, maka para guard akan mengejar dan berusaha menangkap kalian. Yang perlu diperhatikan dalam Pickpocket adalah % level yang terdapat dibawah kolom detail item disebelah kanan. Semakin tinggi % level maka persentase kemungkinan player untuk mencuri item pun semakin tinggi. Untuk meningkatkan persentase level ini, faktor utama adalah Pickpocket level perk dan juga apakah target melihat kalian atau tidak.
Bounty
Bounty adalah wanted level dan bayaran yang diberikan pada para Guard oleh Jarl untuk menangkap tersangka kriminal. Jika Dragonborn melakukan tindak kriminal, maka Bounty akan diberikan pada player. Beberapa tindak kriminal dalam Skyrim adalah Pickpocket, Lockpick, Stealing, Attacking dan Kiling. Tingkat atau harga Bounty untuk setiap kriminalitas beragam, dimulai dari yang kecil hingga yang besar.
Marriage
Berburu adalah hal yang tidak asing dalam Skyrim. Namun, selain berburu hewan liar ataupun bandit, Marriage dalam Skyrim juga memungkinkan sang Dragonborn untuk berburu cinta dan menikah. Untuk melakukan tata cara pernikahan, pertama player harus mengunjungi Temple of Maara yang berada di Riften. Sesampainya disana, player akan menemui Priest of Maara yang bernama Maramal. Maramal akan menjelaskan tentang Maara dan menawarkan Amulet of Maara pada Dragonborn. Setelah membeli dan menggunakan Amulet of Maara pada Inventory player, selanjutnya Dragonborn akan dapat melamar salah satu dari lawan jenis di seluruh Skyrim. Setelah pasangan setuju untuk menikah, kembali lah ke Temple of Maara, bicara pada Maramal, dan ia akan membantumu menyusun acara pernikahan mu yang akan dilangsungkan esok hari pada pukul 12 pagi atau 0 AM. Jangan terlambat lebih dari satu jam atau pernikahan kalian akan dibatalkan.
Hal yang perlu diperhatikan dalam Marriage adalah :
- Marriage antar satu Race hanya dapat dilakukan dengan pasangan lawan gender Male x Female
- Marriage antar dua Race dapat dilakukan dengan lawan maupun sesama gender
- Melamar target diharuskan kalian menjadi kawan target dengan menyelesaikan Quest yang diberikan target. Namun tidak semua target demikian dan tidak setiap orang dapat di lamar
- Setelah menikah, player dapat berbicara pada pasangan untuk menentukan tempat tinggal
Related Links :
Skyrim Introduction for Beginners I